Home / MANOKWARI / Papua Barat

Senin, 30 September 2024 - 15:26 WIB

Yayasan Suara Rimba Papua Gelar Pelatihan Manajemen Keuangan Dan Pembukuan Sederhana Bagi Pelaku UMKM 

MANOKWARI, aqua-grouse-834312.hostingersite.com – Yayasan Suara Rimba Papua gelar Pelatihan Manajemen Keuangan Dan Pembukuan Sederhana kepada 20 peserta dari UMKM dan Yayasan lainnya, Senin (30/9/2024) bertempat di Kalawai Mart

Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari dimulai Senin, 30 September – 1 Oktober turut mengundang Calon Wakil Bupati Manokwari, Mugiyono sebagai opening speech dan Dr. Ir. Umi Yuminarti selalu instruktur atau narasumber

Pelatihan Manajemen Keuangan Dan Pembukuan Sederhana mengusung tema “Dengan Perhitungan yang akurat tingkatkan omset usaha anda”

H. Mugiyono mengatakan pelatihan yang dilaksanakan oleh Yayasan Suara Rimba Papua jika dilihat mempunya keinginan juga niat dalam rangka meningkatkan kualitas.

” Hadirnya saya disini bukan sebagai pemateri, tetapi untuk menyemangati para peserta yang kemudian peserta dapat mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan mendapatkan apa yang bisa dilaksanakan di perusahaannya mereka masing-masing, “ungkapnya.

Baca Juga :  Menkumham RI Sampaikan Pernyataan Pada Sidang Majelis Umum WIPO 

Ia menyampaikan pelatihan manajemen keuangan dan pembukuan sederhana untuk para pelaku usaha baik itu yang baru maupun membuka pengusaha yang sudah menjalankan usahanya untuk bisa membuat manajemen yang lebih bagus.

“Bila dapat mengatur keuangannya agar tidak tercampur baur antara keuangan perusahaan dengan uang pribadi atau keluarga, “Kata Mugiyono.

Pihaknya berharap dengan adanya kegiatan ini usaha yang dilanjutkan dapat berhasil dan tidak hanya sekedar bantuan yang dibuat untuk kemudian bisa berlanjut sampai menjadi pengusaha-pengusaha yang sukses dari semua kalangan baik kalangan menengah dan kalangan menengah bawah.

“Semoga kegiatan ini menjadi berkah bagi kita semua, dan menjadi seorang pengusaha yang jujur, profesional, disiplin dan punya semangat tinggi yang kemudian dimulai dari perencanaan yang bisa membawa kita kepada kemenangan, “harapnya.

Sementara itu, Ketua Yayasan suara Rimba Papua, Sunar Ningsih mengatakan kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk bagaimana menaikan omset dengan cara pembukuan uang yang baik dan juga benar dalam menjalankan usahanya maupun dalam rumah tangga.

Baca Juga :  Pelatihan Penggunaan dan Penerapan Aplikasi e-HDW Diharapkan Tanggap dan Efektif Atasi Stunting

“Pelatihan yang kita lakukan ini kebanyakan dari UMKM yang usahanya berbaur makanan juga ada beberapa kerajinan seperti noken dan dari lembaga sosial yang memang mau upgrade staf mereka untuk lebih tahu tentang pembukuan keuangan, ” Jelasnya.

Dirinya berharap pelaku UMKM ini lebih maju dengan dasar perencanaan keuangan yang baik, karena dengan rencana keuangan yang baik pasti setiap langkah yang diambil tidak mungkin bisa salah karena akan diantisipasi sebelum terjadinya kerugian

“Dengan ilmu ini diharapkan bisa menambah ilmu-ilmu baru dengan langsung terjun ke dunia bisnis. Sehingga menjadi acuan untuk kedepannya lebih bisa ekspansi atau menambah omset dari usaha-usaha mereka sendiri, ” Pungkasnya. (KP/03)

Share :

Baca Juga

MANOKWARI

Waterpau Harap Kolaborasi Semua Pihak Dukung Karya UMKM di Papua Barat

MANOKWARI

Pemkab Manokwari Susun Perda Baru Terkait Pengendalian Peredaran Minuman Keras

MANOKWARI

Pesan Menkumham untuk Pimti Pratama : Berikan Pelayanan Terbaik kepada Masyarakat 

MANOKWARI

Tiga Unsur Pimpinan DPR Kabupaten Manokwari Masa Jabatan 2024-2029 Resmi Di Ambil Sumpahnya

MANOKWARI

Memperingati Hari Anak Nasional,9 anak Binaan Terima Remisi Anak

MANOKWARI

10 Bacalon DPD RI Dinyatakan Lolos Verifikasi Administrasi Kedua Oleh KPU Papua Barat

MANOKWARI

Manokwari Siap Go Global Lewat Ranperda Branding City

MANOKWARI

I Wayan Patiyasa Nahkodai Ketua PHDI Papua Barat