Home / MANOKWARI / Papua Barat

Sabtu, 12 April 2025 - 14:25 WIB

Harjanto Ombesapu Apresiasi Peran IKT dalam Pembangunan Daerah

MANOKWARI, aqua-grouse-834312.hostingersite.com – Pelaksana tugas (Plt.) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Manokwari, Harjanto Ombesapu, menghadiri acara Halal bi Halal Ikatan Keluarga Toraja (IKT) Kabupaten Manokwari pada Sabtu, 12 April 2025.Dalam kesempatan tersebut, Plt. Sekda hadir mewakili Bupati Manokwari dan menyerahkan bantuan sebesar Rp 20 juta kepada panitia Hari-Hari Besar Keagamaan IKT Manokwari atas nama Pemerintah Kabupaten Manokwari.

“Atas nama Bupati, saya menyampaikan bahwa pada bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, Pemda Manokwari hanya menggelar Safari Ramadan di 10 titik. Untuk tahun 2026, pemerintah daerah memastikan kegiatan akan dilaksanakan selama satu bulan penuh,” ujar Harjanto.

Ia menambahkan bahwa pada Safari Ramadan 1447 H/2025 M, Ikatan Keluarga Toraja diharapkan bisa menjadi salah satu yang dikunjungi. “Karena sudah menjadi komitmen Bupati, tidak hanya masjid saja yang dikunjungi dalam Safari Ramadan tahun depan, tetapi juga komunitas keluarga dan paguyuban, termasuk IKT,” tambahnya.

IKT dinilai sebagai organisasi masyarakat yang aktif mendukung pembangunan daerah. Keberadaan rumah adat Tongkonan yang telah dibangun menjadi bukti nyata hasil kerja sama dan semangat gotong royong, yang dapat menjadi contoh bagi kerukunan masyarakat lainnya. (KP/03)

Share :

Baca Juga

MANOKWARI

Polresta Manokwari Ungkap Produksi Miras Lokal Jenis Cap Tikus

MANOKWARI

Bupati Manokwari, Harap SMD GBI Papua Barat Tahun 2025 Jadi Wahana Evaluasi dan Konsultasi Internal Hamba Tuhan

MANOKWARI

Musisi Papua Barat Dapat Kucuran Bantuan Dana dari PAPPRI

MANOKWARI

Keluarga Kuri Wamesa Gelar Buka Puasa Bersama dan Ajang Silaturahmi Menuju Mubes III di Bintuni

MANOKWARI

Ciptakan Situasi Kondusif, Tokoh Masyarakat Imbau Warga Papua Barat Jaga Kambtibmas

MANOKWARI

PT Pelni Cabang Manokwari Optimalkan Layanan Transportasi Laut dengan 4 Armada Kapal

MANOKWARI

Bunda PAUD Manokwari Gelar Sejumlah Lomba Peringati HAN, Bupati : Pendidikan Anak Tanggungjawab Bersama 

MANOKWARI

Masuk Masa Tenang, Minggu Dinihari KPU Copot APK Calon